Rabu, 31 Oktober 2018

Berikut Ini Khasiat Dan Efek Samping Buah Sirsak

Berikut Ini Khasiat Dan Efek Samping Buah Sirsak
Taipan Asia
Taipan Asia | Apakah Anda suka mengkonsumsi buah sirsak? Buah macam satu ini tidak hanya menyegarkan namun juga kaya akan manfaat lho. Tak ayal banyak pedagang jus atau minuman yang menggunakan sirsak sebagai bahan dasarnya.

Sirsak mengandung vitamin (C, B1 dan B2) dan mineral (magnesium, kalium, tembaga dan zat besi) yang membuat tubuh kita sehat. Buah sirsak juga dikenal memiliki kandungan serat yang tinggi, yang dapat mempercepat proses pencernaan.

Mengonsumsi jus sirsak secara rutin dipercaya dapat meningkatkan kesehatan tubuh seperti:

1. Mencegah Kanker
Sirsak memiliki kandungan antioksidan yang mampu menghilangkan racun penyebab penyakit kronis seperti kanker dan tumor.

2. Menurunkan Berat Badan
Buah sirsak cocok dikonsumsi orang yang ingin menurunkan berat badan karena kandungan kalorinya yang sedikit.

3. Mengobati Diabetes
Menurut sebuah penelitian di Nigeria, sirsak memiliki sifat antidiabetes. Ekstrak air daun sirsak dapat menghambat serta mencegah kerusakan oksidatif hati yang biasa terjadi pada pasien diabetes.

4. Mencegah Flu
Karena mengandung vitamin C, sirsak juga dapat membantu mencegah flu serta meningkatkan kekabalan tubuh.

5. Meningkatkan Kesehatan Hati Dan Ginjal
Makan sirsak secara teratur, cara yang sehat untuk mendukung fungsi hati dan kantong empedu. Kekayaan antioksidan mendukung pemurnian organ sebelumnya dan membantu dalam proses pencernaan lemak sehingga hati bekerja dalam kondisi sempurna.

6. Mengobati Hipertensi
Menurut sebuah penelitian di Nigeria, kandungan antioksidan fenol dalam sirsak dapat membantu mengobati hipertensi.

Meskipun memiliki berbagai manfaat kesehatan, sirsak juga dapat menimbulkan beberapa efek samping, diantaranya:

1. Tekanan Darah Rendah
Orang yang memiliki tekanan darah rendah harus berhati-hati saat mengonsumsi sirsak dan sebaiknya jangan terlalu banyak. Karena hasil penelitian telah menunjukkan bahwa buah tropis ini dapat menurunkan tekanan darah dalam tubuh.

Jika penyakit ini sudah terlalu kronis, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsinya.

2. Antidepresan
Jika Anda sedang menjalani pemulihan pascadepresi dan mengonsumsi obat-obatan antidepresen, sebaiknya menghindari konsumsi sirsak karena dapat menghilangkan manfaat antidepresan.

3. Infeksi
Mengonsumsi sirsak untuk waktu yang lama dapat menyebabkan perkembangan infeksi jamur di dalam tubuh.

4. Parkinson
Sejumlah penelitian membuktikan bahwa kandungan kimia dalam sirsak cukup berisiko bagi penderita parkinson. Pasien yang menderita gangguan saraf ini harus menghindari makan sirsak, jika tidak gejalanya memburuk.

5. Gangguan Kardiovaskular
Di sinilah salah satu efek samping sirsak yang paling serius. Dosis besar sirsak dapat memengaruhi sistem kardiovaskular tubuh. Buah ini dikenal karena efek depresinya. Jadi, orang yang menderita masalah jantung harus benar-benar waspada jika mengonsumsi buah ini..

6. Ibu Hamil
Konsumsi buah sirsak secara berlebihan dapat merangsang kontraksi uterus. Ibu hamil biasanya tidak direkomendasikan mengonsumsi sirsak karena dikhawatirkan dapat menyebabkan keguguran atau persalinan prematur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perhatikan Hal Penting Ini Sebelum Membuat Kamar Mandi di Dalam Kamar Tidur.

Perhatikan Hal Penting Ini Sebelum Membuat Kamar Mandi di Dalam Kamar Tidur. Taipan Asia Taipan Asia | Secara teknis dan teo...